Assalamualaikum, Salam Luar Biasa Temen Temen Semua. Udah Lama Gak Buka Buka Catatan Delphi Di Blog ini *hehehehe biasa menyibukkan diri dengan hal lain. Nah karena ada kesempatan buat bikin postingan kali ini ayo kita belajar lagi. Kalau kemarin kemarin udah install program Borland Delphi 7nya udah kenalan juga sama area kerja Borland Delphi 7 nya, nah sekarang sudah waktunya kita belajar bermain coding atau membuat program aplikasi dengan bahasa borland delphi 7. untuk Judul Kali ini kita akan membuat aplikasi sederhana yakni menampilkan Teks pada component edit box di delphi 7, Monggo Disimak sampai akhir karena ada latihan juga yang bisa temen coba di rumah.
Pertama Design Form Sebagai Berikut :
Ubah Properties Name Setiap Object Sebagai Berikut :
Berikut Listing Kodenya :
1. Klik 2 Kali Pada Frm_latihan 2 kemudian Ketikkan Code Berikut :
1
2
3
4
5
6
| procedure Tfrm_latihan 2 .FormCreate(Sender: TObject); begin <span class= "skimlinks-unlinked" >edit_tanya.Text:= 'Belajar</span> Delphi Susah Gak Sih ??' ; end; |
dari code berikut bisa kita artikan Tfrm_latihan2.formcreate berarti code dijalankan pada saat frm_latihan2 ditampilkan, jadi pada saat form jalan nanti pada edit_tanya maka akan muncul teks ‘Belajar Delphi Susah Gak Sih ??.
kemudian klik 2 kali pada button_jawab atau pada object inspector pada event click klik 2 kali.
kemudian ketikkan code berikut :
1
2
3
4
5
6
| procedure TForm 1 .button_jawabClick(Sender: TObject); begin <span class= "skimlinks-unlinked" >edit_jawab.Text:= 'Belajar</span> Delphi Gampang Kok' ; end; |
kode berikut bisa dijabarkan bahwa pada saat button_jawab diklik maka edit_jawab akan menampilkan teks ‘Belajar Delphi Gampang Kok’.
dan code yang terakhir klik 2 kali pada button_keluar kemudian ketikkan code berikut :
1
2
3
4
5
6
| procedure TForm1.button_keluarClick(Sender: TObject); begin close; end; |
dari code diatas bisa kita jelaskan sebagai berikut : jika button_keluar diklik maka delphi akan menjalankan code close; / keluar dari program.
berikut tampilan aplikasinya : pada saat di klik jawab maka muncuk teks pada edit jawab.
Nah mudah kan, Yups belajar delphi emang gampang Banget Kok asal ada kemauan kita pasti bisa. Nah Mungkin ini dulu yang bisa saya share untuk kali ini. untuk kedepannya kita akan coba membuat code code lain untuk materi materi lainnya.
Untuk temen temen yang mau latihan berikut saya buatkan soal latihan beserta jawabannya, tinggal di download materi Pdfnya kemudian kerjakan sesuai dengan soalnya dirumah. untuk materi menyesuaikan dengan materi yang sudah kita pelajari kali ini. berikut link downloadnya dibawah ini
Nah See You Next Lesson Temen Temen Semua. Salam Luar Biasa.
Regards
Eko Wardoyo
0 komentar:
Posting Komentar
Masukkan komentar anda. Bookmark halaman kami jika anda ingin melihat posting selanjutnyan :)